Telepon Pintar Sebagai Kebutuhan Hidup
Kehidupan manusia kini sudah mulai sulit dijauhkan dari perangkat teknologi informasi. Data statistik membuktikan penggunaan telepon pintar terus meningkat di berbagai negara, juga disertai terus meningkatnya data lalu lintas telepon pintar. Pesatnya pertumbuhan dan pemakaian telepon pintar merupakan tren dunia saat ini yang memperlihatkan kebutuhan "all in one" berupa hiburan, sosialisasi, bisnis, pendidikan, keagamaan, dan informasi lainnya yang terintegrasi.